HALTIM, BM.Com_ Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Persatuan Wanita Aneka Tambang (PWAT) Unit Bisnis Pertambangan Nikel Maluku Utara melaksanakan program sosial dengan memberikan santunan.
Penyerahan santunan tersebut digelar Rabu 03/04/24 bertempat di Desa Geltoli dan Desa Buli Kecamatan Maba Kabupaten Halmahera Timur.
Ketua PWAT Maluku Utara Ny. Aditya Ery Budiman yang Diwakilkan Ny. Santi Niki Satriyadi mengungkapkan penyerahan santunan jelang Idul Fitri merupakan program tahunan yang selalu dilaksanakan oleh PWAT UBPN Maluku Utara.
” Penyerahan santunan kepada pensiunan ANTAM, janda, lansia, anak yatim piatu dan mualaf, selalu dilakukan setiap tahun dalam bulan suci Ramadhan sebagai bentuk kepedulian sosial sekaligus kegiatan berbagi berkah dan sebagai ajang silaturahmi”, Ucapnya
Beliau juga menambahkan, kegiatan ini dilakukan menjelang 7 hari menuju Hari Idul Fitri 1445 semoga santunan yang kami berikan ini dapat meringankan dan bermanfaat bagi yang menerimanya ” tandasnya. (TimFoto mi l